Ayomedan.com l Sibolangit - Dalam mempererat tali silaturahmi, grup Tahsin Qur'an An-Nur Desa Paya Geli, Kecamatan Sunggal, menggelar acara Khatamil Qur'an di Villa Green Hill Sibolangit, Sabtu (12/11/2022) malam.
Acara Khatamil Qur'an langsung dipimpin oleh Al Ustadz H Marasonang Siregar, yang diikuti seluruh anggota beserta keluarga masing-masing.
"Rencana Khatam Qur'an ini sudah lama kami rencanakan. Dan 21 orang yang ada di grup Tahsin ini setuju, kegiatan dilaksanakan di tempat dengan suasana berbeda, dengan membawa serta anggota keluarga," katanya kepada wartawan.
Menurut salah satu Ustadz kondang di kota Medan ini, kegiatan tersebut dapat mempererat tali silaturahmi diantara sesama anggota Tahsin dan keluarganya.
"Saya berharap, kegiatan seperti ini menjadi agenda rutin grup Tahsin, apabila akan Khatamil Qur'an. Dana kegiatan inipun hasil swadaya kami bersama. Dengan cara patungan itu, tergambarlah akan kesolidan serta ikatan kekeluargaan diantara kami, sehingga grup Tahsin ini bisa bertahan hingga sekarang," jelasnya.
Sementara itu, Ote Ajo dan Saiful Jamil anggota Tahsin Qur'an An-Nur yang paling senior, mendukung penuh atas terlaksananya kegiatan tersebut.
"Kami mewakili teman-teman yang lain, sangat mendukung kegiatan seperti ini. Dimana, hai ini menambahkan kekompakan dan rasa kekeluargaan diantara kami," pungkas mereka. (A-Red)