Ayomedan.com - Paya Geli, Terkait banjir yang melanda beberapa dusun di Desa Paya Geli, Bupati Deliserdang, H Ashari Tambunan melakukan Rapat Koordinasi (Rakor) bersama Forkopimcam Sunggal di ruang Balai Desa, Desa Paya Geli, Sabtu (19/11/2022) sore.
Dalam rapat tersebut, Bupati menekankan bahwa pemerintah Kabupaten Deliserdang mempunyai SOP penanganan setiap bencana. "Yang pertama, pemerintah harus hadir ditengah tengah masyarakat terdampak banjir. Pastikan dapur umum, air bersih dan MCK tersedia dengan cepat. Agar warga yang terdampak banjir merasa nyaman dan diperhatikan," katanya.
Selain itu, Ashari Tambunan juga menambahkan, bencana banjir kali ini diperkirakan seribu rumah yang tergenang banjir. Kedepannya, pemerintah desa harus melakukan langkah kongkrit untuk mengantisipasi banjir.
"Karena 5 tahun yang lalu, banjir di Desa Paya Geli tidak separah sekarang ini. Untuk itu, pemerintah desa harus rajin menghimbau masyarakat bergotong royong, tidak membuang sampah keparit atau kesungai. Apalagi kondisi cuaca saat ini sangat ekstrim," pintanya.
Menurut Ashari Tambunan, bantuan yang diberikan kepada masyarakat yang terdampak banjir, hendaknya harus mencukupi asupan gizi. "Saya sudah instruksikan setiap Kepala Desa yang wilayahnya kebanjiran, agar tidak memberikan bantuan Indomie dan Telur saja. Tapi lengkapi bantuan itu, dengan ikan, ayam dan sayuran," imbuhnya.
Sementara itu, Camat Sunggal mengungkapkan, sejak pukul 03.00 Sabtu dini hari, dirinya bersama Danramil 01/Sunggal, staf Kecamatan dan Kepala Desa Paya sudah melakukan pemantauan keseluruh lokasi yang rawan banjir.
"Begitu mendapat kabar air sungai naik, langsung kami turun kelapangan. Selain untuk memastikan langkah apa yang harus dilakukan, juga memberikan kenyamanan kepada masyarakat, kalau pemerintah hadir disaat musibah banjir melanda," tuturnya.
Amatan wartawan, selain Bupati Deliserdang, tampak hadir dalam rapat koordinasi tersebut, Anggota DPRD Kabupaten Deliserdang Zul Amri, Camat Sunggal Danang Purnama Yuda S.STP, MAP, Danramil 01/Sunggal Kapten Infanteri Selamat Hidayat, Kepala Desa Paya Geli Hardi Ismanto, Kapuskesmas Mulyorejo, Kepala Dusun, Staf Kecamatan dan Desa. (A-Red)