Ayomedan.com - Medan, Tim Ustad Abdul Somad (UAS) mengantarkan Darwis H Harahap menyerahkan persyaratan dukungan bakal calon (balon) DPD RI ke KPU Sumut. Sebanyak 3.328 dukungan yang tersebar di 25 kabupaten/kota se-Sumut yang diterima KPU kian memantapkan langkah Darwis berkompetisi secara sehat pada Pemilu 2024 nanti, Rabu (28/12/2022).
Kedatangan Darwis bersama tim untuk menyerahkan syarat dukungan, yang diterima komisioner KPU Sumut Batara Manurung, Yulhasni, dan Syafrial Syah. Dengan dengan teliti, petugas KPU Sumut melakukan pemeriksaan terhadap dukungan yang diserahkan. Selanjutnya Darwis menandatangani Berita Acara Penyerahan Persyaratan Dukungan Minimal Pemilih Bakal Calon DPD RI.
Dalam Berita Acara itu, persyaratan dukungan yang diserahkan Darwis dinyatakan Lengkap dan Diterima. Penilaian ini juga tertera dalam Tanda Terima Data dan Dokumen Persyaratan Dukungan Minimal Pemilih yang ditandatangani Petugas Penyerahan Syarat Dukung Maruli Pasaribu, Petugas Penghubung/Bakal Calon Zultaufik Nasution, dan Koordinator Penyerahan Syarat Dukungan Batara Manurung.
Tim UAS di Sumut yang dipimpin ustad Iqbal Sauqi Pulungan, Lc. yang turut mengantarkan mengungkapkan rasa syukurnya atas diterimanya syarat dukungan, minimal bagi balon DPD RI ini. Diharapkan, momentum itu menambah energi bagi Darwis untuk memperjuangkan aspirasi rakyat Sumut.
Menyinggung alasan Tim UAS memberikan dukungan, Iqbal mengatakan, Darwis adalah salah satu Tim UAS juga di Sumut.
"Beliau juga Tim UAS , relawan, juga sahabat UAS. Kita berharap, Darwis dapat mengemban amanah dalam memperjuangkan aspirasi masyarakat Sumut melalui jalur DPD RI," ucapnya.
Iqbal juga menambahkan, secara pribadi ustad Abdul Somad juga mendukung sahabat-sahabatnya berjuang memperjuangkan aspirasi rakyat, baik di DPR, DPD, maupun DPRD. "Insya Allah beliau akan mendukung," ungkapnya.
Senada, Darwis yang datang bersama sang istri Eka Nuraisyah dan kedua anaknya, didampingi Sekretaris Karang Taruna Sumut, M Akhiruddin Nst dan puluhan anggota Tim Kerabat Bang Darwis Hahahap ini, juga mengucapkan raya syukur atas diterimanya syarat dukungan minimal yang diserahkannya.
"Alhamdulillah, persyaratan dukungan minimal sebanyak 3.328 yang tersebar di 25 kabupaten/kota di Sumatera Utara dinyatakan lengkap dan diterima," sebutnya.
CEO Muda Group Medan ini menyebut, majunya dia dalam pemilihan Anggota DPD RI asal Sumut, didorong keinginan untuk menjemput dan memperjuangkan aspirasi dan kebutuhan masyarakat Sumut dari semua kalangan, termasuk milenial, pemuda, dan petani.
Darwis yang merupakan Ketua Umum Gabungan Kelompok Taruna Tani Sumut menilai, banyak aspirasi dari kalangan milenial dan pemuda yang sesungguhnya dibutuhkan untuk memajukan Sumut. "Aspirasi ini, lanjutnya, harus dijemput dan diperjuangkan," tandasnya.
Pengurus Karang Taruna Sumut Bidang Pertanian dan Perkebunan ini juga menyatakan, dirinya juga bertekat untuk menjemput dan memperjuangkan aspirasi petani di Sumatera Utara. Disebutkannya, perjuangan ini tentu harus melihat kebutuhan riil di lapangan.
"Menurut saya, saat ini yang perlu peningkatan SDM juga pola pertanian baik. Hal ini harus kita perjuangkan sehingga akan melahirkan petani-petani dan hasil pertanian yang unggul," pungkasnya seraya berharap do'a dan restu masyarakat Sumut dalam melaksanakan ikhtiar tersebut. (A-Red)