Notification

×

Iklan


Iklan



Kukuhkan DPW PGMI Sumut, Ahmad Qosbi : Jadilah Jembatan Aspirasi Guru Madrasah

Kamis, 29 Agustus 2024 Last Updated 2024-08-29T07:22:35Z



AyoMedan.com - Medan, Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Sumatera Utara, H. Ahmad Qosbi S. Ag.,MM secara resmi mengukuhkan Pengurus Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Persatuan Guru Madrasah Indonesia (PGMI) Provinsi Sumatera Utara, di Aula Madinatul Hujjaj Asrama Haji Medan,  Rabu (28/08/2024).


Acara ini dihadiri oleh Kabag Tata Usha Kanwil Kementerian Agama Provinsi Sumatera Utara, Drs. H. Muhammad Yunus MA., Kabid Penmad Kanwil Kementerian Agama Provinsi Sumatera Utara,  Dr.H.Pinayungan Dasopang,SE.,M.Si, beserta Ketua Tim Kerja masing-masing bidang Penmad Kanwil Kementerian Agama Provinsi Sumatera Utara, Ketua DPP PGMI Drs.H. Syamsuddin P, M.Pd Ketua DPW PGMI Provinsi Sumatera Utara H.Ali Masran Daulay, S.Pd.,MA dan pejabat pemerintah dan tokoh pendidikan lainnya.


Dalam sambutannya, Kakanwil Kemenagsu mengapresiasi langkah PGMI yang telah memilih pengurus baru untuk periode ini dan berharap dengan adanya kepengurusan baru tersebut, PGMI dapat lebih berkontribusi dalam meningkatkan kualitas pendidikan di madrasah dan memberikan dukungan yang optimal bagi para guru madrasah di seluruh provinsi.


"Pada prinsipnya saya menyambut baik dibentuknya DPW PGMI Provinsi Sumatera Utara, sebagai jembatan aspirasi Guru Madrasah di berbagai daerah, sehingga dapat menampung dan mencari solusi hal-hal yang menjadi kendala Guru Madrasah selama ini," ucap Ahmad Qosbi.


Kakankemenagsu juga berharap, dibentuknya DPD PGMI Kabupaten/Kota agar bisa bersinergi dan berkolaborasi dengan Kepala Daerah untuk memudahkan Program Kerja PGMI sesuai dengan Visi dan Misinya.


“PGMI Sumatera Utara diharapkan dapat menjalankan tugas dan fungsinya dengan baik serta berperan aktif dalam pengembangan pendidikan madrasah di wilayahnya,” pungkasnya.


Selain pelantikan, acara ini juga diisi dengan diskusi mengenai tantangan dan strategi dalam meningkatkan kualitas pendidikan di madrasah. Kakanwil Kemenagsu juga mengingatkan pentingnya kolaborasi antara berbagai pihak untuk mencapai tujuan pendidikan yang lebih baik. (A-Red)