Notification

×

Iklan


Iklan



Ketua Permabudhi Sumut Do'a kan Nadine Regina Huang Menjuarai Teen Miss Tionghoa 2024

Selasa, 10 September 2024 Last Updated 2024-09-10T06:11:04Z



AyoMedan.com - Medan, Ketua Permabudhi Sumatera Utara, Wong Chun Sen M.Pd.B menerima kedatangan Nadine Regina Huang (13), seorang siswa kelas 2 di Sekolah Meitriya Wira yang akan mewakili Provinsi Sumatera Utara dalam Grand Final Teen Miss Tionghoa yang akan berlangsung pada 13 September 2024 di kota Surabaya, Selasa (10/09/2024).


Anak pasangan Melfi dan Suyanto, yang merupakan warga Jl. Kol.Laut Yos Sudarso Komplek Glugur Indah ini, selain menguasai tari balet dan tari tradisional Tionghoa, juga menguasai 3 bahasa, diantaranya bahasa Mandarin, Hokkien dan Inggris.


"Kedatangan kami hari ini, berharap dukungan moral dan do'a dari bapak Wong Chun Sen selaku pimpinan Permabudhi Sumut. Sehingga jalan Nadine dalam grand final nanti, mencapai hasil yang maksimal," ucap Melfi, ibu kandung Nadine kepada wartawan.




Selfi menambahkan, bahwa proses seleksi ratusan peserta perlombaan tersebut dilakukan secara online, yang diikuti oleh 34 Provinsi.


"Hasil keputusan panitia pada tanggal 16 Mei 2024, untuk babak grand final ini tersisa  17 peserta, dari beberapa Provinsi," jelasnya.


Nadine Regina Huang kepada awak media juga mengungkapkan, bahwa doa dan dukungan dari tokoh masyarakat dan tokoh Tionghoa Sumatera Utara sangat dibutuhkan pada saat dirinya berlaga nanti.


"Doa kan saya agar meraih juara dalam ajang Teen Miss Tionghoa di Kota Surabaya nanti. Sehingga saya dapat mengharumkan nama Sumatera Utara dikancah Nasional," harapnya.


Sementara itu, Wong Chun Sen yang juga Sekretaris Komisi II DPRD Medan, dalam kesempatan ini turut mendoakan Nadine Regina Huang agar kiranya meraih sukses dalam ajang Teen Miss Tionghoa 2024.


"Saya Apresiasi dan mendukung penuh keikutsertaan kamu (Regina -red) dalam ajang ini. Dengan iringan do'a dan support dari masyarakat, maupun keluarga menjadi penyemangat didalam mencapai keinginan untuk menjadi juara," tutup Wong. (A-Red)