Notification

×

Iklan


Iklan



Boydo HK Panjaitan : Kader Ganggu Jalannya Rakercabsus PDIP Medan Terancam Pecat

Senin, 28 Oktober 2024 Last Updated 2024-10-28T08:54:24Z



AyoMedan.com - Medan, Munculnya aksi demo yang terjadi di Rakercabsus PDIP Kota Medan, ternyata tidak dianggap angin lalu. PDIP Kota Medan telah melaporkan kejadian tersebut ke DPP PDIP, karena menilai aksi demo tersebut merusak konsentrasi PDIP dalam pemenangan Pilkada serentak 2024 di Sumut, khususnya Kota Medan.


"Kejadian itu telah kita laporkan ke DPP PDIP, karena dianggap merusak konsentrasi dalam pemenangan Pilkada serentak di Sumut khususnya Kota Medan," kata Koordinator Rakercabsus PDIP Kota Medan Boydo HK Panjaitan (foto) di Medan, Senin (28/10/2024).


Menurut Boydo, PDIP Kota Medan telah mengantongi beberapa nama kader yang diduga dalang penyebab kekisruhan itu. Nama-nama itu sudah dilaporkan ke DPP PDIP sebagai pihak yang berhak memutuskan sanksi tegas apa yang diberikan kepada kader tersebut nantinya.


"Soal sanksi, pusat yang menentukan. Bisa saja pemecatan kader," ucap mantan anggota DPRD Kota Medan ini.


Namun Boydo berdalih, kalau kekisruhan itu sengaja diciptakan penyusup (orang luar) terkait upaya pemenangan pasangan calon yang diusung PDIP. Tapi Boydo tidak menampik adanya anggapan kalau kekisruhan itu merupakan inisiasi oknum kader yang merasa kecewa dengan keputusan DPP PDIP soal penunjukkan kepemimpinan di lembaga legislatif Kota Medan.


"Rakercabsus kemarin kan soal pemenangan Pilkada 2024. Justeru, kekisruhan itu menjadi aneh karena berkaitan dengan kepemimpinan legislatif di Kota Medan," tuturnya.


Sebagaimana diketahui, Rakercabsus PDIP Medan di Tiara Convention Center Jalan Cut Meutia Medan, Jum'at (25/10/2024) diwarnai unjuk rasa.


Sejumlah kader mendesak DPP PDIP memilih Ketua DPRD Medan dari kader yang loyal dan telah berjuang puluhan tahun membesarkan partai. Bahkan keputusan DPP PDIP yang menunjukkan Wong Chun Sen sebagai ketua DPRD Medan sementara dianggap Wakil Ketua PDIP Medan Parlindungan Sinaga tidak menegakkan surat DPP Nomor 6581 yang memprioritaskan ketua, sekretaris dan bendahara menjadi ketua dewan.


Menurut Wakil Ketua PDIP Medan Parlindungan Sinaga, yang layak menjadi Ketua DPRD Medan adalah Robi Barus yang merupakan Sekretaris PDIP Kota Medan.


"Robi Barus puluhan tahun membesarkan partai sejak dari ranting. Sudah sepantasnya beliau duduk sebagai Ketua DPRD Kota Medan," tutupnya. (A-Red)