AyoMedan.com - Medan, Ketua Tim Relawan Wong BERANI, Drs.Wong Chun Sen Tarigan M.Pd.B (foto) hadir dalam Debat Publik Pertama yang dilaksanakan oleh KPU Sumut guna mendukung pasangan Edy-Hasan sebagai calon Gubernur dan Wakil Gubernur Sumatera Utara tahun 2024 di Hotel Grand Mercure, Jalan Perintis Kemerdekaan Medan, Rabu (30/10/2024) malam.
"Kehadirannya bersama rekan pengurus DPD dan DPC PDIP, guna mendukung langsung Paslon nomor urut 02 dalam debat publik malam ini," ucapnya kepada wartawan.
Sebab, lanjut Wong yang juga Ketua sementara DPRD Medan ini, pasangan Edy-Hasan merupakan Paslon Gubernur Sumut yang diusung DPP PDIP dalam Pilkada 2024.
"Sikap tegak lurus yang diinstruksikan oleh DPP PDIP untuk memenangkan pasangan Edy-Hasan, harus kami jalankan dengan penuh tanggungjawab selaku petugas partai," tegasnya.
Diketahui, dalam debat publik pertama tersebut, pasangan calon (Paslon) nomor urut 02 Edy Rahmayadi - Hasan Sagala menyampaikan bahwa merawat Sumut sama dengan mencintai bangsa.
"Apabila kami nanti kembali diamanahkan memimpin Sumut, kami akan menuntaskan seluruh pembangunan yang masih terkendala. Dengan tagline "Menata Kota Membangun Desa, kami akan membangun Sumut yang lebih maju lagi kedepannya," ucap Edy.
Selain itu, sambung Edy, pihaknya akan membangun sumber daya manusia yang berkualitas.
"Membangun ekonomi inklusif yang berkelanjutan, memperkuat tata kelola pemerintahan efektif dan melayani, meningkatkan kesiap siagaan darurat dan bencana dan meningkatkan daya saing," tutupnya.
Tampak hadir dalam debat publik pertama ini, para komisioner KPU Sumut, 9 orang panelis, Bawaslu Sumut, Forkopimda Sumut, pimpinan partai dan tim pendukung kedua paslon. (A-Red)