Notification

×

Iklan


Iklan



Tepat di HUT KORPRI ke-53, Pemko Medan Resmi Luncurkan 60 Bus Listrik Untuk Masyarakat Umum

Minggu, 24 November 2024 Last Updated 2024-11-24T10:40:40Z



teks foto, Walikota Medan bersama pimpinan Forkopimda dan pengelola BRT


AyoMedan.com - Medan, Tepat di hari ulang tahun KORPRI ke-53, Pemerintah Kota (Pemko) Medan secara resmi meluncurkan sebanyak 60 unit armada bus listrik atau Bus Rapid Transit (BRT) yang  dioperasikan bagi masyarakat.


Wali Kota Medan, Bobby Nasution menyanpaikan bahwa perencanaan peresmian bus listrik BRT Buy The Service (BTS) tersebut sudah direncanakan sejak lama. Setelah beroperasi uji coba beberapa bulan, baru hari ini dilakukan peresmiannya.


“Sebenarnya sudah kita tunggu-tunggu satu tahun. Dari tahun lalu kita berkomunikasi dan berkoordinasi agar bus di Kota Medan 100 persen berbasis listrik. Oleh karena itu, baru hari ini kesampaian dan dilaksanakan. Kegiatan hari ini juga kita rangkai dengan HUT KORPRI ke 54," katanya saat memberikan kata sambutan di acara launching Bus BRT di Jalan Pulau Pinang Lapangan Merdeka, Minggu (24/11/24) pagi.




Bobby juga menjelaskan, ada lima koridor tujuan yang akan beroperasi untuk bus listrik. Adapun kelima koridor tersebut yakni, Amplas, Tuntungan, Johor (J-City), Belawan dan Stasiun Kereta Api pasar tujuh Tembung. Sedangkan pusatnya ada di Lapangan Merdeka Medan.


"60 unit yang datang hari ini semuanya full listrik. Kami berterima kasih kepada pihak yang mendukung dan berinvestasi. Jadi, mulai hari ini transportasi bus angkutan massal yang ada di Kota Medan Alhamdulillah sudah 100 persen menggunakan tenaga listrik,” ungkapnya.


Bobby pun mengatakan bus dalam kota yang sebelumnya juga dioperasikan kini sudah direlokasi penggunaannya.


"Yang warna hijau ya (Metrodeli) sudah kita ganti semua. Ada yang dikembalikan (ke vendor). Lebih tepatnya direlokasikan ke daerah yang lain," jelasnya.


  tels foto, Kadishub Dr.Iswar Lubis


Sebelumnya, Kadishub Kota Medan Dr.Iswar Lubis SiT, MT dalam laporannya mengatakan, bahwa bus listrik yang beroperasi di Kota Medan saat ini, lebih besar presentasinya dengan Kota Jakarta.


"Sebagai informasi, Kota Medan satu-satunya kota yang mengoperasikan seratus persen bus BRT berbasis listrik. sebagai pembanding kita, tapi jangan dilihat dari jumlahnya, kalau presentasinya Jakarta saja masih 5 persen. Kita Alhamdulillah sudah seratus persen,” ucapya.


Menurut Iswar, untuk mendukung moda transportasi angkutan massal ini nantinya, kita minta seluruh ASN Kota Medan ikut menggunakan mobil listrik ini.


"Dengan izin pak Walikota, nantinya diberlakukan sehari dalam satu minggu para ASN harus menggunakan bus listrik. Ini juga termasuk salah satu sosialisasi kepada masyarakat untuk menggunakan BRT tersebut," tutupnya.


Diketahui, sebelum peluncuran 60 Bus Listrik dilakukan, terlebih dahulu Dishub Kota Medan menggelar kegiatan senam sehat yang di pandu instruktur profesional dan ikuti ribuan masyarakat.


Selain itu, Dishub juga melakukan Lucy Draw dengan bermacam hadiah, seperti sepeda gunung, hand phone, kipas angin, rice cooker dan hadiah menarik lainnya kepada para peserta senam yang beruntung. 




Hadir dalam acara tersebut, Ketua DPRD Medan Drs.Wong Chun Sen Tarigan M.Pd.B, Forkopimda Pemko Medan, Vendor dan undangan lainnya. (A-Red)